Merk Deam dulunya lebih sering dikenal dipakai untuk memory komputer dan notebook, kemudian mulai merambah pada media penyimpanan lainnya seperti Flashdisk, dan mulai melakukan inovasi pada part lain, salah satunya DVDRW External ini.
Awalnya ketika ditawari DVDRW External yang murah ini, ada perasaan skeptis, mengingat merknya yang baru di optical drive, jika dibandingkan dengan nama besar lain seperti Pioneer, Samsung, LG dan Asus. Namun setelah di coba beberapa kali, ternyata kecepatan bacanya tidak kalah dengan merk-merk ternama lainnya. Walau dalam proses bakar bisa dibilang lebih lambat, namun itu tergantung beberapa proses juga, bisa jadi keping DVD Blank yang dipakai untuk test adalah tanpa merk. Sehingga ini tidak bisa dijadikan sebagai tolok ukur. Produk lain dari DEAM juga bisa dilihat dengan klik disini, FLASHDISK TERMURAH DEAM
Komentar